Novel Dilan Milea Oleh Pidi Baiq
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgubWfAFZNlJQho9MeNrPlpadOPFvLXKnhoRu4Sjp5d8Evwxv_0VwkS1_13Ox0j3Z_e4hFZ_jCawS_DZrio7Ax2Fb8XnlsyJdOeQ-yupsHrjyZgseA-kWP6siEZAhTr7ifZ8TAwXtlDer4/s72-c/Novel+Dilan+Milea+Oleh+Pidi+Baiq.jpg
Novel Dilan Milea Oleh Pidi Baiq. Lagi-lagi novel bergenre remaja masih merajai novel di Indonesia. Novel Dilan karangan Pidi Baiq ini memang sangat menghibur walau cenderung agak lebay dan bisa saja memang itu fakta.Keterangan:
Penulis: Pidi Baiq
Judul : Dilan
Penerbit: Pastel Books
Genre : Romance
Tahun terbit : 2014
Jumlah halaman : 348 halaman
ISBN : 978 – 602 – 7870 – 41 – 3
Harga : Rp. 59.000
Pidi Baiq memang jago membuat kata-kata rayuan yang menarik dan menggelitik. Tapi bukankan itu fakta yang sebenarnya? Kalau kita sedang jatuh cinta, kita bisa saja mengeluarkan kata-kata indah yang tak terduga.
Saya sendiri pernah mengalami seperti itu. Saya jatuh cinta dengans seseorang, sebagai remaja saya menulis kata-kata indah pada lembaran bukuku. Setelah ber bulan-bulan dan sudah melupakan kata-kata tersebut dengan tidak sengaja saya membaca kembali kalimat tersebut. Saya terkaget-kaget dengan tulisan saya sendiri. Kok bisa? hehehe.
Novel Dilan |
Disini Pidi Baiq menulis semuanya pada Novel Dilan dan menjadi bacaan yang segar. Walaupun hal itu pernah dirasakan setiap orang yang pernah jatuh cinta. Kata-kata indah, mungkin gombalan yang sedikit lucu. Tapi begitulah kalau sedang jatuh cinta.
Berikut ini Rayuan kata-kata Indah pada Novel Dilan
"Kalau suatu saat kamu rindu padaku, maukah kamu memberitahuku? Agar aku segera berlari menemuimu". Sederhana bukan? Tapi sangat mengena. Terlihat pada waktu itu belum ada HP, apalagi Video Call. Hehehehe."Aku tidak akan mengekangmu. Terserah, Bebas kemana engkau pergi! Yang penting aku ikut". Menarik, senang sudah kita bersama aku sudah bahagia, terlihat cintaku full untukmu tanpa syarat. Hehhehe.
"Cinta itu Indah, Jika bagimu tidak. Mungkin kamu salah pilih pasangan". Pola pikir pecinta anak-anak jaman sekarang.
"Milea!, Jangan bilang ke aku ada yang menyakitimu. Nanti besoknya orang itu akan hilang". hmmm, ngeri juga. Ada berani tanya ke Pidi ga? yakinnnn?.
"Milea, kamu cantik tapi aku belum mencintaimu. Enggak tau kalau sore. Tunggu Aja".
"Jika Hujan, aku tidak akan menjagamu, sebab jika aku sakit, lalu siapa yang akan menjagamu". Ah, ini mungkin sedikit lebay, dari sudut pandang yang berbeda.
"Aku selalu berdoa berharap kamu mau denganku. Kukira Tuhan lebih Kuasa dari pada Kau". Hmm, teruslah berdoa nak....hehhehe.
Kalau di acara TV sering kita lihat dan dengar Raja Gombal. Pidi Baiq sudah melakukannya jauh sebelum mereka melakukannya di TV.
Novel remaja memang akan selalu menarik untuk di nikmati. Karena pada masa ini kita mulai mencari jati diri. Galau dan berbagai masalah lain yang harus diselesaikan. Kesalahan-kesalahan yang berulang akan menjadi pengalaman berharga.
Novel Dilan Milea Oleh Pidi Baiq bergenre novel romantis. Untuk anda yang baru mengenal cinta, mungkin novel ini layak untuka anda baca.
Novel ini sudah di filmkan, tapi tidak ada salahnya jika anda membaca novel ini dulu sebelum menonton film Dilan.
.
Novel remaja yang sedang diminati saat ini adalah Novel Dear Nathan. Novel dear Nathan ditulis oleh Erisca Febriani. Novel ini juga cocok untuk bacaan anak remaja. Mengisahkan kisah kasih di SMA dan pencarian jati diri, persahabatan dan kenakalan remaja.
Di tulis oleh: Toko Buku 86
Toko Buku Online Updated at: 5/09/2017 10:17:00 AM
Post a Comment